Buka Bersama 3.000 Santri, Bupati Ruksamin Paparkan Program Unggulan Pemkab Konut

Advetorial75 Dilihat

KENDARI – Bupati Konawe Utara Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Ruksamin menyempatkan diri untuk buka puasa bersama 3.000 santri pondok pesantren Al Askar Kendari, Senin (18/3/2024).

Bagi Bupati Ruksamin, kehadirannya buka puasa bersama merupakan suatu berkah yang luar biasa dan dirinya sangat bersyukur mendapat undangan.

Dalam momentum buka puasa bersama, Bupati Ruksamin memaparkan sejumlah program yang sedang digagas oleh Pemkab Konawe Utara.

Kata Ruksamin dihadapan ribuan santri itu, salah satu program unggulan yang adalah seleksi imam di seluruh masjid Wilayah Konawe Utara secara online.

BACA JUGA :  Gelar Buka Puasa Bersama Pemda Konut, PT Antam Bagikan Sembako dan Santunan Kepada Kaum Dhuafa

“Dengan program ini, masyarakat baik lokal maupun luar daerah dapat mendaftar sebagai imam dengan syarat memiliki hapalan minimal 15 jus,” katanya.

Guna meningkatkan partisipasi masyarakat untuk mendaftar pada seleksi imam masjid, lanjut Ruksamin, Pemkab Konut menyiapkan gaji sebesar Rp.7 juta perbulan bagi yang terpilih.

“Kami (Pemkab red) juga berkewajiban mendukung pendidikan, termasuk bagi para santri. Saat ini kami sedang melakukan penghitungan untuk membebaskan biaya pendidikan bagi semua santri asal Konawe Utara,” ujarnya

BACA JUGA :  Diskominfo Konut Gelar Bimtek Pemanfaatan Teknologi Informasi Bagi Kader PKK, Wakil Bupati Bilang Begini

Guna mewujudkan visi Konawe Utara sebagai kota 1.000 penghafal Al-Quran. Tambah Ruksamin, pihaknya meminta kepada pimpinan pondok untuk membangun satu pesantren di wilayahnya.

“Kami akan menyediakan bangunan yang diperlukan untuk mewujudkan cita-cita tersebut. Ini adalah keseriusan Pemda Konut dalam memajukan pendidikan dan keagamaan di Konawe Utara,” tutupnya.

Laporan : Mumun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *