Barisan Muda Ikbar Sukses Gelar Turnamen E-Sports Mobile Legend, 24 Tim Ikut Ambil Bagian

Daerah, Konawe Utara51 Dilihat

KONAWE UTARA – Barisan Muda Ikbar (BMI) sukses menggelar turnamen E-Sports Mobile Legend yang digelar di salah satu warung kopi di Kecamatan Molawe pada 30 April dan 1 Mei 2024.

Sebanyak 24 tim yang berasal dari pemuda pelajar di Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra), ikut ambil dalam kegiatan tersebut.

Dewan Pembina BMI, Ikbar mengatakan, jika turnamen Mobile Legend yang dilaksanakan merupakan bagian dari ajang pencarian bakat dan sarana silahturahmi pemuda pelajar se Konawe Utara.

“Jadi turnamen e-sports ini yang kali pertama digelar oleh Barisan Muda Ikbar di Konawe Utara dan saya sebagai pembina sangat mengapresiasi dan mensuport kegiatan ini,” kata Ikbar yang juga Ketua DPRD Konut itu, Kamis (2/5/2024).

BACA JUGA :  Pemuda Morombo Ini Beberkan Dugaan Pelanggaran PT Indonusa Arta Mulia, Taring APH Dipertanyakan

Menurut Ikbar, selain menjadi wadah mencari bibit dan talenta baru, diharapkan peserta dapat mengasah keterampilan dan mentalitas saat bertanding melawan tim lain.

“Dengan kegiatan ini kita harapkan munculnya individu yang memiliki potensi di bidang e-sports. Saya minta peserta agar menjunjung tinggi sportivitas dan fairplay saat mengikuti kompetisi. Bermainlah dengan fairplay dan tunjukkan potensi agar bisa meraih prestasi,” katany.

BACA JUGA :  Direktur Explor Anoa Oheo Sebut Konut Darurat Narkoba

Panitia Turnamen Mobile Legends Barisan Muda Ikbar , Jefri menuturkan, jika turnamen e-sports bakal digelar secara rutin untuk mewadahi talenta-talenta muda mengembangkan minatnya.

“Sekarang kita buka khusus se Konawe Utara dengan melihat suport yang sangat luar biasa dari Bapak Ikbar, Insya Allah kita akan selenggarakan se Sulawesi Tenggara,” ujar Jefri.

Untuk diketahui, dalam kegiatan tersebut tim yang berhasil keluar sebagai juara adalah :
1. KDL (Wanggudu)
2. Team Cyber (Andowia)
3. Team Nevil (Motui)
4. Bluefin (Bandaeha)

Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *