Alsinta Diduga Disalahgunakan, DPRD Bakal Panggil Distan Konut

Daerah89 Dilihat

Konasaranews.com, Konut – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra), bakal memanggil Dinas Pertanian (Distan) setempat.

Ketua Komisi II DPRD Konut Rabiudin mengatakan, pemanggilan Distan dalam rangka mempertanyakan sejauh mana realisasi penertiban bantuan alat pertanian.

“Kalau ada pengalihfungsian alsinta itu sangat parah. Itu kan untuk sektor pertanian bukan untuk yang lain. Apalagi infonya ada yang sudah di jual. Kita sudah usulkan tarik itu bantuan,” katanya dengan nada geram, Rabu (3 Maret 2021).

BACA JUGA :  Direktur Explor Anoa Oheo Sebut Konut Darurat Narkoba

Menurutnya, selaku wakil rakyat dirinya sudah pernah mempertanyakan keberadaan alsinta pada saat pembahasan anggaran. Makanya dalam waktu dekat ini, akan memanggil Dinas Pertanian untuk mempertanyakan hal tersebut.

“Saya tanyakan ada berapa jumlahnya, tersebar di wilayah mana saja, segi pengawasan dan pemamfaatannya sampai di mana. Itu yang sudah saya tanyakan. Penekanan saya kalau ada yang disalahgunakan maka itu harus ditarik dulu,” ujarnya.

BACA JUGA :  Barisan Muda Ikbar Sukses Gelar Turnamen E-Sports Mobile Legend, 24 Tim Ikut Ambil Bagian

“Distan bilang akan turun di lapangan untuk mengawasi bahkan akan menarik. Tapi sampai sekarang saya belum ada informasi dari Distan apakah sudah ada tindakan atau belum,” tutup politisi PDIP itu.(cr1)

Komentar