Warga Desa Alo-Alo Sebut Ruksamin-Abu Haera Figur Tepat Pimpin Konut

Politik45 Dilihat

Ketgam : Warga Desa Alo-Alo Kecamatan Lembo, Apolo

Konut – Warga Desa Alo-Alo Kecamatan Lembo, Apolo mengatakan jika Ruksamin-Abu Haera merupakan figur yang tepat untuk memimpin Kabupaten Konawe Utara lima tahun ke depan.

Menurut Apolo, Konawe Utara jangan diserahkan kepada yang belum terbukti kinerjanya. Sedangkan Ruksamin-Abu Haera yang merupakan perpaduan politisi senior dan birokrasi tulen sudah tak diragukan lagi prestasinya.

“Ruksamin-Abu Haera sangat ideal. Makanya kita dukung karena sudah pas pimpin Konawe Utara,” kata Apolo di kampanye terbatas pasangan RABU di Desa Alo-Alo Kecamatan Lembo, Minggu (4/10/2020).

BACA JUGA :  Partai Gerindra Bakal Usung Kader di Pilkada Konawe Utara

Menurut pandangan Apolo, untuk Konawe Utara lima tahun ke depan belum dapat dipimpin selain Ruksamin-Abu Haera.

“Program Pak Ruksamin di periode pertamanya kami sudah rasakan, salah satunya infrastruktur jalan usaha tani dan jembatan,” kata Apolo.

Makanya, tambah Apolo, warga Desa Alo-Alo berkomitmen memenangkan pasangan Ruksamin-Abu Haera di Pilkada Konut.

BACA JUGA :  Komunitas Sahabat UMKM Gemoy Dukung Yudhiyanto Mahardika Maju Pilwali Kendari

“Kalau mereka terpilih harapan kami pembangunan di desa terus ditingkatkan,” imbuhnya.

Sulha

Hal senada dikatakan Sulha. Menurut warga Desa Alo-Alo ini, tak ada kata lain selain melanjutkan kepemimpinan Ruksamin di Bumi Oheo.

“Pak Ruksamin sudah terbukti kinerjanya, mulai bantuan sosial, bantuan Covid-19, besiswa dan BPJS nya. Makanya tetap kita lanjutkan,” kata Sulha.(cr1)

Komentar