Ruksamin-Abu Haera Siapkan Tim Hukum

Politik77 Dilihat

Konasaranews.com, Konut – Untuk mengantisipasi munculnya pelanggaran hukum yang dilakukan dan maraknya intimidasi kepada masyarakat, paslon Ruksamin-Abu Haera menyiapkan tim hukum.

Hal tersebut dikatakan Calon Bupati Ruksamin saat menggelar orasi kampanye di Desa Tongauna Kecamatan Sawa, Kamis (26/11/2020).

“Kalau ada temuan, ada yang robek baliho kita, sekarang saya hadirkan tim hukum,” katanya sembari mempersilahkan dua tim hukum RABU untuk berdiri.

Ribuan masyarakat padati kampanye Ruksamin-Abu Haera di Desa Tongauna Kecamatan Sawa. Foto : KNews.com

Menurut Ruksamin, hari mencoblosan tanggal 9 Desember 2020 tinggal menyisakan beberapa hari lagi. Insiden pengusiran Cawabup Abu Haera di Kecamatan Wiwirano merupakan belajaran berharga bagi masyarakat.

BACA JUGA :  Komunitas Sahabat UMKM Gemoy Dukung Yudhiyanto Mahardika Maju Pilwali Kendari

“Saya ingin sampaikan jangan kita tidur pulas. Kalau mereka palang di Wiwirano, maka jangan kita biarkan mereka masuk di sini. Jaga baik-baik, jangan biarkan mereka berkeliaran,” ujarnya.

Lanjut cabup nomor urut 02 itu, tim hukum Ruksamin-Abu Haera akan mulai berkantor di posko utama di Kecamatan Andowia pada Jumat (27/11/2020).

BACA JUGA :  Pilkada Konut 2024 Tanpa Calon Perseorangan

“Segala teror, segala pengrusakan alat peraga kita atau ada yang diusir silahkan berkoordinasi dengan tim hukum kita. Sengaja saya hadirkan, karena kita seakan akan di anak tirikan. Seakan mereka lebih berkuasa dari kita. Mereka mengusir kita,” imbuhnya.

Kampanye di Desa Tongauna dihadiri Cabup Ruksamin, Cawabup Abu Haera, Ketua Tim Sudiro, Ketua DPC PDIP I Made Tarubuana.(cr1)

Komentar