Muh. Arham Resmi Nahkodai KNPI Bombana

Bombana, Daerah294 Dilihat

BOMBANA – Muh. Arham resmi nahkodai Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Indonesia (KNPI) Bombana, periode 2022-2025.

Arham terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Daerah (Musda) IV KNPI Bombana yang berlangsung di salah satu hotel, di Kelurahan Poea, Kecamatan Rumbia Tengah Kabupaten Bombana, Kamis, 28 Juli 2022.

Ketua panitia Musda IV DPD KNPI Bombana, Yudi Utama Arsyad mengatakan dalam penjaringan bakal calon Ketua KNPI Kabupaten Bombana, hanya terdapat satu nama yang mendaftar, yakni Muh. Arham.

“”Penjaringan bakal calon ketua itu kami laksanakan selama 3 Minggu. Namun yang mendaftar hanya bung Arham saja dan beliau sudah memenuhi syarat dan mendapat dukungan seluruh OKP yang ada di Bombana,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Polemik Ruas Jalan Puusuli-Mandiodo, Wakil Ketua DPRD Konut : Perusahaan Wajib Tuntaskan Hak Warga Pemilik Lahan

Ditempat yang sama Muh. Arham mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak yang mendukung dan mempercayainya untuk menakhodai KNPI Bombana.

“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada seluruh pihak yang mendukung kegiatan ini dan memberikan kepercayaan kepada saya untuk menjalankan roda organisasi KNPI Bombana,” jelas Ketua DPD KNPI Terpilih.

Ia juga menyampaikan bahwa akan mengakomodir seluruh kegiatan pemuda yang ada di Bombana yang bermanfaat bagi masyarakat serta memiliki nilai jual Dimata pemerintah Khususnya Pemerintah Kabupaten Bombana.

BACA JUGA :  Soal Polemik di Ruas Jalan Kabupaten Puusuli-Mandiodo, Dishub Konut Sebut Perusahaan Salah Alamat Laporkan Warga ke APH

“KNPI merupakan wadah bagi pemuda dalam mengembangkan potensi positif, kreatif dan inovatif yang bertujuan memajukan daerah dan bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.

Untuk diketahui, pelaksanaan kegiatan tersebut, turut dihadiri Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopinda), Ketua DPD KNPI Sultra, 41 Organisasi Kepemudaan (OKP) dan 22 Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) KNPI Bombana.

Laporan: Abdul Muis

 

 

Komentar