Letda Muhammad Ikbal Putra Terbaik Sultra Dimakamkan di Konawe

Daerah, Konawe80 Dilihat

KENDARI – Jenazah Komandan Peleton (Danton) Ban Kipan A Satgasmar Mupe Yonif 3 Mar, Letda Mar. Muhammad Ikbal tiba di bandara Halu Oleo Kendari pukul 16.45 Wiita, Senin, (28/3/2022).

Dengan menggunakan pesawat Lion Air JT3763 take off pukul 11.35 Wita dari Timika, Papua transit di Makassar, Sulawesi Selatan dan tujuan Sulawesi Tenggara (Sultra).

Sesampainya di bandara Halu Ole Kendari kemudian dilakukan upacara penerimaan jenazah secara militer.

BACA JUGA :  Usai Cuti Kampanye, Pekan Depan Ruksamin Kembali Aktif Menjadi Bupati Konut

Usai upacara berlangsung, jenazah dibawa menuju kampung halamannya, di Desa Anggotoa, Kecamatan Wawotobi, Kabupaten Konawe mengunakan mobil ambulance yang dikawal langsung angota TNI lainnya untuk dimakamkan.

Untuk diketahui, Almarhum Letda Muhammad Ikbal meninggal dunia usai tertembak oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kabupaten Nduga, Papua pada 26 Maret 2022.

Penyerangan kelompok Egianus Kogoya terjadi pukul 17.50 WIT. Dalam aksi itu, KKB melakukan penyerangan dengan cara membabi buta serta melemparkan granat sehingga mengakibatkan beberapa anggota TNI terluka dan dua diantaranya meninggal dunia.

BACA JUGA :  Polemik Ruas Jalan Puusuli-Mandiodo, Wakil Ketua DPRD Konut : Perusahaan Wajib Tuntaskan Hak Warga Pemilik Lahan

KKB ini selain membunuh warga sipil, juga menembak dan aparat TNI yang sedang mengemban tugas negara.

Dalam aksi penyerangan itu, dikabarkan ada sembilan prajurit TNI terluka, dan satu perwira bernama Muhammad Iqbal, berpangkat letda (gugur) luka pada bagian lengan atas kanan hancur.

Laporan: Renaldy

Komentar