HUT IKA SMANWA, Ketua DPD Demokrat Sultra Sebut Ruksamin Figur Tepat Gubernur 2024

Politik122 Dilihat

KONAWE – Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Demokrat Sulawesi Tenggara (Sultra), Muh Endang menyebutkan jika Ruksamin merupakan figur tepat menjadi Gubernur di Bumi Anoa 2024 mendatang.

Pernyataan tersebut diutarakan Ketua DPD Demokrat Sultra, Muh Endang saat memberikan sambutan usai dirinya diangkat menjadi Anggota Dewan Kehormatan Ikatan Alumni SMAN 1 Wawotobi, Minggu malam (29/10/2023).

“Figur Ruksamin bisa kita andalkan memimpin Sultra, karena pemimpin butuh melayani bukan dilayani,” kata Muh Endang.

BACA JUGA :  Mengapa Calon Gubernur Ruksamin dan Calon Wakil Gubernur Syafei Kahar Deklarasi di Kota Bau-Bau?, Ternyata Ini Alasannya

Menurut Muh Endang, salah satu kandidat yang dicalonkan oleh DPD Partai Demokrat pada pemilihan Gubernur Sultra mendatang adalah alumni IKA SMANWA yakni Ruksamin.

“IKA SMANWA telah menghasilkan banyak alumni yang duduk di legislatif, eksekutif dan yudikatif sisa di Sultra. Dan momentum tahun 2024 sudah saatnya sosok Ruksamin memimpin Sultra,” ujarnya.

BACA JUGA :  Ketua DPC PBB Konut Beberkan Sederet Hasil Kinerja Ruksamin Selama Menahkodai Konawe Utara

Muh Endang melihat, Sulawesi Tenggara memiliki potensi sumber daya alam yang sangat melimpah, maka ke depan butuh pemimpin yang benar-benar lahir untuk melayani masyarakat.

“SDA Sultra kita sangat melimpah, maka kita butuh pemimpin yang tepat dan sosok itu berada pada Ruksamin,” ucapnya.

Redaksi

Komentar