Sejumlah Kader DPC Partai Gerindra Dukung Ikbar-Abuhaera di Pilkada Konut

Daerah, Konawe Utara280 Dilihat

WANGGUDU – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) memberikan rekomendasi dukungan pada pasangan calon Sudiro-Raup, pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Namun, keputusan DPP Partai Gerindra ternyata tidak sejalan dengan keinginan pengurusnya di tingkat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) partai besutan Presiden Prabowo Subianto itu.

Sejumlah kader memilih mendukung dan memenangkan pasangan Calon Bupati Ikbar dan Calon Wakil Bupati Abuhaera di Pilkada Konawe Utara.

Salah satu kader yang berdiri mendukung bahkan memberikan orasi politiknya kepada Paslon Ikbar-Abuhaera adalah Bendahara DPC Partai Gerindra Konut, Ebit Matangkase.

Ebit memberikan orasi politiknya saat Paslon Ikbar-Abuhaera melakukan kampanye di Desa Ranombupulu Kecamatan Motui, Minggu (3/11/2024).

BACA JUGA :  Mantan Kepala BKAD Konut Angkat Bicara Terkait Pinjaman Daerah

Menurut Ebit, walau dirinya kader Partai Gerindra namun di dalam hatinya tak ada satu pun keraguan untuk mendukung pasangan calon Ikbar-Abuhaera di Pilkada Konawe Utara.

“Saya tidak ragu mendukung Ikbar-Abuhaera, karena calon pemimpin ini memiliki program yang lebih jelas dan sudah terbukti pada program Konasara sebelumnya,” kata Ebit dalam orasinya.

“Artinya, program pasangan Berkibar ini tinggal melanjutkan program sebelumnya yang telah dinikmati oleh masyarakat kemudian Bapak Ikbar adalah teman saya selaku Tim Pemenangan Presiden RI Prabowo Subianto,” sambung Ebit.

Ebit mengatakan, alasan dirinya mendukung Ikbar-Abuhaera tak hanya sampai di situ. Dirinya melihat program Visi Misi di Konasara III sangat sejalan dengan program Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.

BACA JUGA :  Polemik Ruas Jalan Puusuli-Mandiodo, Wakil Ketua DPRD Konut : Perusahaan Wajib Tuntaskan Hak Warga Pemilik Lahan

“Jadi mulai hari ini jangan lagi ada keraguan untuk memilih dan mendukung Ikbar-Abuhaera, saya yakin kita menang,” yakinnya.

Ditempat terpisah, Sekretaris DPC Partai Gerindra Konawe Utara, Ashari yang dikonfirmasi terkait sikap kader yang tidak sejalan dengan DPP memberikan jawaban yang datar.

Ashari tak menampik, jika pada Pilkada Konawe Utara sejumlah kader partai memilih mendukung pasangan Ikbar-Abuhaera, diantaranya Bendahara DPC, Ketua Bappilu Konut, LO Gerindra dan PAC Andowia.

“Kita akan panggil mereka untuk dimintai klarifikasinya,” kata Ashari.

Redaksi

Komentar