BUTON UTARA – DPD Pengawas Independen Indonesia (Wasindo) mendesak Bupati Buton Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra), untuk segera mencopot Kepala Dinas Pendidikan, Kusman Suria.
Desakan tersebut disampaikan saat DPD Wasindo menggelar aksi demonstrasi di kantor Dinas Pendidikan, Senin (21/8/2023).
Koordinator lapangan, Indra Barakati mengatakan, jika Kusman Suria harus segera dicopot dari jabatannya karena dugaan kasus gratifikasi dalam proses perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK).
“Kami mendesak Bupati untuk segera mencopot Kepala Dinas Pendidikan atas dugaan penyalahgunaan wewenang yang saat ini diduga telah melakukan praktek gratifikasi,” katanya.
Lanjut Indra Barakati, dalam proses penerimaan PPPK di lingkup Kabupaten Buton Utara diduga bermasalah.
“Bahkan kuat dugaan terjadi penerimaan gratifikasi saat perektrutan PPPK. Pada saat kami melakukan investigasi ada kejanggalan penerimaan kuota P3K diberbagai wilayah Kabupaten Butur,” bebernya.
Tak sampai disitu, masa aksi juga meminta Polres Buton Utara agar kooperatif dalam melakukan penyelidikan terkait dugaan gratifikasi kasus penerimaan PPPK yang terjadi ditubuh Dinas Pendidikan.
Laporan : Safrudin Darma