Terseret Arus Sungai saat Pulang dari Kebun, Warga Batu Putih Ditemukan Meninggal Dunia

Peristiwa213 Dilihat

KOLAKA UTARA – Andi Muis (65) warga Kelurahan Batu Putih, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Kolaka Utara (Kolut), Sulawesi Tenggara (Sultra) ditemukan meninggal dunia usai dinyatakan hilang terseret arus sungai pada Minggu (30/4/2023) sore.

Humas Basarnas Kendari, Yudi mengatakan, Tim SAR Gabungan menemukan korban pada pukul 08.30 Wita sekitar 1,18 kilometer arah barat daya dari titik lokasi kejadian.

“Selanjutnya korban dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga,” kata Yudi dalam keterangan tertulisnya, Senin (1/5).

Yudi menjelaskan, awalnya korban pulang dari kebun pada pukul 15.00 Wita, namun korban terseret arus sungai saat menyebrangi sungai.

“Pada saat melewati sungai tersebut, tiba-tiba air sungai meluap dan korban hanyut terbawa arus,” jelas Yudi.

Saat itu, pihak keluarga bersama masyarakat sekitar telah berupaya melakukan pencarian namun korban hilang terseret arus.

Laporan : Hardiyanto

Komentar