BI Sultra, BPS dan Disperindag Pacu Kualitas Data Harga Komoditas Tahun 2023

Bisnis81 Dilihat

KENDARI – Bank Indonesia (BI), Badan Pusat Statistik (BPS) dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) provinsi dan seluruh kabupaten/kota di Sulawesi Tenggara (Sultra) melaksanakan Capacity Building Statistik Pengumpulan Data Harga Komoditas, pada Rabu (22/2/2023).

Kepala Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Sultra, Doni Septadijaya mengatakan, selain sebagai dasar pengambilan kebijakan pengendalian inflasi daerah, salah satu bentuk konkrit penggunaan data harga yang akurat adalah sebagai dasar Kerjasama Antar Daerah (KAD).

“Indikasi kenaikan harga di suatu daerah dapat menjadi sinyal untuk menghubungkan daerah dengan harga komoditas yang lebih rendah atau stabil ke daerah yang memiliki harga yang lebih tinggi,” kata Doni dalam keterangan tertulisnya, Kamis (23/2/2023).

Bank Indonesia juga menyediakan data harga 10 komoditas strategis secara real time yang dapat diakses melalui PIHPS (Pusat Informasi Harga Pangan Strategis) https://www.bi.go.id/hargapangan/

Sebagai upaya akseleratif dalam peningkatan kualitas data, akan dibentuk forum diskusi antara BI, BPS, dan seluruh OPD teknis pencacah data yang berasal dari Disperindag maupun Dinas Ketapang di seluruh wilayah Sulawesi Tenggara.

Ke depan, dengan komitmen yang dibarengi dengan langkah yang strategis dan inovatif, maka diharapkan kualitas data di Sulawesi Tenggara semakin meningkat kedepan.

Kegiatan tersebut diikuti oleh perwakilan surveyor dan enumerator Disperindag dan Dinas Ketapang dari provinsi Sultra dan 17 kabupaten/kota.

Pada kegiatan tersebut dilakukan diskusi teknis terkait metode survei harga yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik selaku instansi penyedia data sekaligus Pembina statistik daerah, baik untuk perhitungan inflasi bagi Kota Kendari dan Kota Baubau, maupun perhitungan Indeks Perubahan Harga (IPH).

Laporan : Hardiyanto

Komentar