Penemuan Mayat Tanpa Indetitas di Selokan Jalan By Pass Kendari

Peristiwa164 Dilihat

KENDARI – Warga Jalan Brigjen M Yoenus, By Pass, Kelurahan Bonggoeya, Kecamatan Wuawua, Kota Kendari temukan mayat membusuk di dalam selokan.

Menurut warga, penemuan mayat tersebut tepat di selokan depan Toko Cendana Furniture, Kamis (23/2) sekitar pukul 11.30 WITA.

Mayat tanpa identitas itu diketahui berjenis kelamin laki-laki. Saat ditemukan, mayat tersebut juga masih menggunakan helem berwarna hijau.

Di samping mayat tersebut juga ditemukan motor metik dengan pelat UL 4 R.

Saat ini, petugas kepolisian dari Polresta Kendari telah mengevakuasi mayat tersebut ke Rumah Sakit Bhayangkara Kendari.

Laporan : Renaldy

Komentar