KONAWE UTARA – Jutaan pengunjung memadati kegiatan festival Konasara dalam rangka Hari Ulang Tahun Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra), yang ke 16 di wisata Taipa yang jatuh pada tanggal 2 Februari 2023.
Bupati Konawe Utara, Ruksamin mengatakan, festival yang digelar bukan hanya dihadiri oleh masyarakat Bumi Oheo, namun warga Sultra dan dari provinsi lain turut serta meramaikan.
Hasilnya, kegiatan yang dibuka tanggal 30 Desember 2022 itu mampu menghasilkan perputaran ekonomi dikalalangan UMKM.
“Sekitar Rp40 M uang berputar di Pantai Taipa pada saat HUT Konawe Utara yang dirangkaikan Festival Konasara,” sebut Ruksamin saat kegiatan jalan sehat dalam rangkaian HUT Konut di Kendari, Sabtu (7/1/2023).
Angka itu, lanjut Ruksamin, dirasakan oleh pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang hadir sepanjang perayaan festival Konasara.
“Kemarin yang hadir sekitar 1 juta orang. Hari ini kita gelar jalan sehat rangkaian HUT Konut di Kota Kendari, karena kita juga ingin menyapa masyarakat Konut yang tinggal di Kota Kendari. Konasara milik rakyat Sultra,” katanya.
Mantan Ketua DPRD Konut ini juga menambahkan, jika kegiatan jalan sehat tidak ada sangkut pautnya dengan politik yang akan dilakukan 2024 mendatang.
“Di sini saya tegaskan, jalan sehat ini tidak ada sangkut pautnya politik. Alhamdulillah, 27.000 kupon sudah terbagi. Itu artinya, Konasara milik rakyat Sulawesi Tenggara juga,” imbuhnya.
Untuk diketahui, jalan sehat memperingat HUT Konawr Utara ke 16 tahun menyediakan hadiah berbagai macam. Mulai dari sepeda, setrika, kulkas, motor, paket umroh dan satu unit mobil.
Laporan : Mumun