Ketua DPRD Konut Dianugrahi Sultra Award 2022 Kategori Legislator Inovatif

Daerah, Konawe Utara97 Dilihat

KONAWE UTARA – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra), Ikbar menerima penghargaan dalam ajang “Sultra Award 2022” kategori legislator inovatif.

Anugerah yang diterima, Ikbar dalam rangka Anniversarry 27 Tahun Harian Kendari Pos, di salah satu Hotel di Kendari, Selasa (4/10/2022).

Kepada media ini, Ikbar tidak menyangka dirinya akan diberikan kepercayaan menerima anugrah Sultra Award 2022.

BACA JUGA :  PENDAFTARAN PASANGAN CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI KABUPATEN KONAWE UTARA PROVINSI SULAWESI TENGGARA TAHUN 2024

“Alhamdulillah, tropi Sultra Award 2022 ini saya persembahkan buat masyarakat Konawe Utara,” kata Ikbar, Rabu (5/10/2022).

Selama menjabat Ketua DPRD Konut, Ikbar tak pernah henti-hentinya hadir ditengah-tengah masyarakat mendengarkan keluhan warga.

“Saya tidak ada apa-apanya tanpa dukungan masyarakat Konawe Utara. Niat saya adalah melayani masyarakat. Setiap saat saya selaku wakil rakyat akan siap selalu hadir di tengah-tengah mereka. Inilah saya sebagai wakil rakyat,” ujarnya.

BACA JUGA :  Kabar Bahagia!, Paslon Ikbar-Abuhaera Bakal Naikkan Honor Aparat Desa dan BPD

Walau usianya masih terbilang muda, namun Ikbar tak pernah berkecil hati apalagi berbesar diri. Dia paham betul jika dia lahir dari rakyat maka prioritasnya adalah memperjuangkan keluhan masyarakat.

“Dengan bersinergi bersama Pemkab Konut maka Inza Allah program pro rakyat akan terus kita genjot demi mensukseskan Konawe Utara yang sejahtera dan berdaya saing,” tutupnya.

Laporan : Mumun

Komentar