Doktor Bahtiar Ajak Elit Pemuda di Konsel Rebut Estapet Gubernur Sultra

KONAWE SELATAN – Silahturahmi dan Dialog di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) Doktor Bahtiar, ajak pemuda rebut estapet kepemimpinan di Sulawesi Tenggara (Sultra) dengan cara yang elegan.

Artinya, kata Rektor STIE AMKOP Makasar ini, proses politik dijalanni dengan meningkatkan popularitas, sosialisasi untuk meningkatkan elektabilitas.

“Olehnya itu mari kita menyamakan ide dan gagasan maupun presepsi untuk membangun Provinsi Sultra,” kata Bahtiar saat berdiaolog dengan pemuda konsel di salah satu Rumah Makan di Andoolo, Senin, 22 Agustus 2022.

Putra Asli Mekongga Kabupaten Kolaka ini, mengaku kekayaan alam di Sultra sangat berlimpah, namun tata kelolahnya tidak benar sehingga banyak masyarakat yang dirugikan. Akibatanya daerah kita tidak berkembagan seperti daerah lain yang notabene SDA terbatas.

“Saya inginkan Sultra ini bisa berdiri tegak, SDA nya dikelolah oleh anak lokal, bukan orang-orang dari luar Sultra,” pintahnya.

BACA JUGA :  Soal Polemik di Ruas Jalan Kabupaten Puusuli-Mandiodo, Dishub Konut Sebut Perusahaan Salah Alamat Laporkan Warga ke APH

Bakal calon (Balon) Gubernur Sultra ini, punya gagasan tersendiri dalam mensosialisasikan dirinya untuk maju sebagai calon Sultra 01, dengan tagline Sultra berdaulat, dimana visi misi program beberapa indikator antara lain. Sektor SDA, Pendidikan, Kesehatan, Pertanian, Infrastruktur dan Jaringan.

“Disektor SDA saya inginkan tata kelola pertambangan harus baik, yang kedua di sektor pendidikan kita tumbuhkembangkan perguruan tinggi disetiap kabupaten serta menyediakan beasiswa S1 hingga S3, agar masyarakat kita cerdas,” sebutnya.

Kemudian disektor Kesehatan, lanjut Bahtiar menjelakan masyarakat punya hak untuk mendapatkan kesehatan yang layak dengan menyediakan program pelayanan gratis, Kemudian di sektor Pertanian dirinya ingin meningkatkan spesial komuditi sebagai andalan ekspor impor Sultra.

“Yang terakhir Infrastruktur dan jaringan, jadi kalau sudah jalannya bagus perputaran ekonomi masyarakat otomatis akan meningkat, ditambah jaringan internet yang memadai, sebab saat ini transaksi keuangan bisa dilakukan melalui hendphon,” beber Bahtiar.

BACA JUGA :  Ketua DPC PBB Konut Beberkan Sederet Hasil Kinerja Ruksamin Selama Menahkodai Konawe Utara

Keseriusan Bahtiar untuk maju sebagai calon Gubernur Sultra, dibuktikannya dengan menyambangi 17 kabupaten kota yang ada di sultra guna mensosialisasikan dirinya.

Ditanya soal partai yang akan mengusungnya maju. Pria kelahiran Kolaka 1982 ini, enggan menyebutkan. Dirinya menjawab saat ini dirinya hanya focus sosialisasi untuk meningkatkan elektabilitasnya. Terkait partai,dengan enteng dirinya menjawab punya link dan kenalan pimpinan partai.

“Soal partai itu gampang, model sosialisasi saya selama ini, semua segmen saya dekati, mulai dari tokoh agama, Elit pemuda, partai maupun stakholder yang ada di sultra,” pungkasnya.

Laporan: Ken

Komentar