Nuansa Pakaian Adat Meriahkan HUT Konsel Ke 19 Tahun

KONAWE SELATAN – Nuansa bertabur kebudayaan tampak disetiap sudut saat peringatan hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) yang diselenggarakan dipelataran kantor bupati setempat, Kamis (12/5/2022).

Ragam pakaian adat nusantara digunakan para pejabat lingkup Pemkab Konsel dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda).

Dari pantauan Konasaranews.com jenis pakain adat yang dominan dipakai para tamu undangan adalah pakaian adat tolaki

Bupati Konsel, Surunuddin yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) menggunakan baju adat tolaki, begitu juga komandan upacara, Kasat Polisi Pamong Praja Armunanto, memakai pakaian adat tolaki warna merah bermotif keemasan.

BACA JUGA :  Polemik Ruas Jalan Puusuli-Mandiodo, Wakil Ketua DPRD Konut : Perusahaan Wajib Tuntaskan Hak Warga Pemilik Lahan

Berbeda dari bupati, Wabup Rasyid terlihat menggunakan pakain adat jawa berwarna hitam dan memakai blankon.

Dikesempatan itu, Bupati Surunuddin mengatakan, semoga diusia Konsel yang menganjak dewasa apa yang dicita-citakan para tokoh pendiri dan pemerintah saat ini dapat terwujud dengan baik.

Menurut Surunuddin, Hut Konsel tahun ini sangat istimewa sebab perayaannya bertepatan dengan hari raya idul fitri.

“Semoga dengan keistimewaan ini Pemkab Konsel dapat lebih maju dan hebat, pembangunan dari berbgai sektor dapat berjalan dengan baik,” harapnya.

Sementara itu, Kadis Kominfo dan Sandi Hidayatullah mengatakan, upacara perayaan HUT Konsel tahun ini dirangkaiankan dengan Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas).

BACA JUGA :  Soal Beasiswa, Calon Bupati Ikbar : Mereka Baru Janji, Konasara II Sudah Lakukan, Konasara III Siapkan Perdanya

Dimana kata mantan Kadis Pertanian ini, para tokoh pendiri Kabupaten Konsel turut hadir dalam perayaan Hut tersebut.

“Jadi diperayaan HUT kali ini kami juga mengundang para tokoh-tokoh pemekaran Kabupaten Konsel,” kata Hidayatullah.

Pada acara tersebut, lanjut dia, dihadapan tamu undangan dan peserta upacara dibacakan sejarah singkat terbentuknya Kabupaten Konsel.

“Selain pembacaan sejarah singkat terbentuknya kabupaten konsel, diakhir acara juga diumumkan hasil lomba desa tingkat kecamatan, dan penampilan kelompok musik bambu dari pelajar sekolah dasar, ” bebernya.

Laporan : Ken

Komentar