48 Peserta Ikuti Kejuaraan Body Show

Metro235 Dilihat

KENDARI – Spartan Komando (Sparko) Indonesia bersama Korem 143/ Halu Oleo menggelar Kejuaran body show yang diikuti 48 peserta se Sulawesi Tenggara (Sultra) dengan dihadiri oleh bintang tamu atlet binaraga nasional, Ade Rai, Selasa, 23 November 2021.

Ketua Sparko Indonesia, Herfain mengatakan peserta dari berbagai Kabupaten di Sultra, untuk memperebutkan trophy, piagam dan uang pembinaan.

Lebih lanjut, Herfain berkeyakinan dengan diselenggarakan kejuaraan ivent body show dapat memunculkan bibit atlet yang mana depannya mampu menjadi atlet Nasional.

“Terpenting kegiatan ini bagaimana kita mengkampanyekan gaya hidup sehat dan pembentukan tubuh ideal, melalui olahraga fitnes,” ucap Herfain.

Ditempat sama, Komandan Korem 143/Halu Oleo, Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan mengatakan sasaran utama yang ingin dicapai dalam kegiatan ini adalah pembinaan kekompakan dalam rangka menciptakan soliditas kebersamaan dan kekeluargaan.

“Kita juga ingin mencari bibit-bibit atlet yang potensial khususnya dalam kegiatan body builder dan pola hidup sehat,” jelasnya.

Danrem juga berharap event ini bisa dijadikan agenda tahunan karena gymnasium dan fitness center sudah banyak bertebaran di Sultra khususnya Kota Kendari.

“Kita akan mengupayakan kejuaraan setiap tahunnya. Ini bisa jadi sarana untuk mencari bibit-bibit olahraga binaraga untuk Sultra,” harapnya.

Sementara itu Atlet Nasional Binaraga, Ade Rai mengatakan dirinya mengapresiasi Korem 143/Halu Oleo yang memiliki fitness center yang turut berkontribusi menyehatkan masyarakat.

“Kami apresiasi Korem karena telah turut berkontribusi menyehatkan masyarakat khususnya yang ada di Kota Kendari,” ujarnya.

Lanjutnya, badan bagus dan badan besar adalah tolak ukur kualitas diri manusia untuk tetap sehat.

“Ini tidak sekadar badan bagus atau badan besar, tetapi kita harus sehat. Selamat buat peserta, mudah-mudahan dengan ivent kegiatan ini disemangati kembali, dimotifasi untuk berolahraga,” pungkasnya.

Untuk diketahui, dalam kejuaraan body show, Ardi dari Hulk Gym Kendari berhasil keluar sebagai pemenang dalam event yang baru pertama digelar di Sultra ini.

Juara kedua diraih oleh Yogi Amir dari Claro Gym dan juara ketiga diraih oleh Juasdar dari Majapahit Gym serta juara empat diraih oleh Aswan dari Sparko Kendari.

Laporan: Ardiansyah

Komentar