Jelang HUT Mubar ke-7, Satpol-PP Terus Latihan Pengibaran Bendera Merah Putih

Daerah63 Dilihat

MUBAR – Sebanyak sembilan personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Muna Barat (Mubar) terus intens melakukan latihan Pengibaran Bendera Merah Putih.

Hal ini dilakukan dalam rangka memperingatan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke- 7 Kabupaten Mubar pada 9 Oktober 2021 mendatang.

Kasat Pol-PP Mubar, La ode Sagala mengatakan ada sembilan orang anggota Satpol-PP yang bertugas mengibarkan bendera pada perayaan HUT Mubar yang ke-7.

BACA JUGA :  Mantan Kepala BKAD Konut Angkat Bicara Terkait Pinjaman Daerah

“Mereka berjumlah sembilan orang, sejak kemarin sudah mulai intens dilatih untuk mempermantap PBB dan mentalnya”, kata La Ode Sagala, Rabu, 6 Oktober 2021.

Laode Sagala menambahkan anggota Satpol-PP selalu dipercaya sebagai pengerek bendera pada setiap peringatan HUT Mubar.

BACA JUGA :  Pastikan Bersih Dari Narkoba, PT BSJ Gelar Kegiatan Tes Urine Seluruh Karyawan

“Alhamdulillah, setiap peringatan HUT Mubar anggota Satpol-PP selalu dipercaya untuk mengibarkan bendera”, tambah Sagala.

Sekedar informasi Upacara Peringatan HUT Mubar yang ke- 7 akan dilaksanakan dilapangan Marobea, Kecamatan Sawerigadi Kabupaten Mubar.

Laporan: La Roni

Komentar