Alumni Akabri 1996 Ikuti Vaksinasi Massal dan Pembagian Sembako ke Masyarakat Terdampak Covid-19

Metro146 Dilihat

KENDARI – Alumni Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Akabri) Angkatan 1996 melakukan Bakti Sosial (Baksos) dan dilakukan Streaming bersama Ketua DPR RI, Panglima TNI dan Kapolri.

Tak hanya itu, Alumni AKABRI juga mengikuti vaksinasi massal dan Baksos diprakarsai oleh Alumni Akabri 96 Bharatasena, TNI-Polri, baik jajaran Polda Sultra maupun TNI Angkatan Darat (AD), Angkatan Udara (AU) dan Angkatan Laut (AL).

Kegiatan vaksinasi massal dan Baksos ini, sudah dilaksanakan sejak tanggal 17 September 2021. Dengan jumlah vaksin sebanyak 7.000 ribu dosis yang dilaksanakan di berbagai titik wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra). Selain vaksinasi, juga dilakukan pembagian sembako bagi korban Pandemi Covid-19.

BACA JUGA :  DPW Pekat IB Sultra Endus Dugaan Penyalahgunaan Aliran Dana Alokasi dan Operasional Tahun 2024

Komandan Satuan Brimob Polda Sultra, Kombes Pol. Adarma Sinaga, S.I.K., M.Hum, yang juga Alumni Akabri 1996, saat melaporkan kepada Panglima TNI dan Kapolri, dalam kegiatan vaksinasi di Kota Kendari.

Kombes Pol. Adarma Sinaga juga menjelaskan bahea Polda Sultra telah melakukan berbagai upaya terobosan kreatif untuk akselerasi pada vaksinasi.

“Puluhan gerai yang beredar di wilayah Polda Sultra sebagai upaya percepatan jemput bola vaksinasi. Untuk memberikan vaksinasi door to door kepada masyarakat yang tidak bisa hadir di gerai-gerai stasioner,” kata Dansat Brimob Polda Sultra, Jumat, 24 September 2021.

BACA JUGA :  Pekan Ini, DPRD Sultra Panggil PT TBS

Pembagian paket sembako ini adalah sinergi dari Alumni Akabri 1996 dalam rangka 25 tahun pengabdian kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Dengan digelarnya bakti sosial Alumni Akabri 1996 ini diharapkan mampu mendorong serta membantu dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat, dengan membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari serta mengupayakan peningkatan maupun pertumbuhan perekonomian di tengah pandemi saat ini.

Selain Dansat Brimob Polda Sultra, juga terlibat Dir Binmas, Dir Samapta Polda Sultra dan jajaran TNI AD, AU dan AL.

Laporan: Ardiansyah

Komentar