Site icon KonasaraNews.com

195 CPNS dan 42 P3K di Mubar Tidak Lolos Verifikasi Berkas

Ketgam : Harun Al Kadirun

MUNA BARAT – 195 pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan 42 calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) non Guru di Kabupaten Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara (Sultra), dinyatakan tidak lolos verifikasi berkas.

Kepala bidang (Kabid) Pengembangan dan Dokumentasi Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Mubar, Harun Al Kadirun mengatakan, mereka yang tidak lolos verifikasi berkas dikarena ada syarat yang tidak dipenuhi.

“Yang formasi umum CPNS, mereka tidak lolos verifikasi berkas diakibatkan meng-upload ijasah foto copy bukan aslinya dan juga esteernya sudah mati untuk tenaga kesehatan,” kata Harun saat ditemui pada Senin kemarin 3 Agustus 2021.

Harun menambahkan, untuk P3K non Guru mereka tidak lolos verifikasi berkas disebapkan tidak melampirkan sertifikat pengadaan barang dan jasa, serta SK honor tidak sesuai dengan jurusan yang dilamar.

“Misalnya yang dia lamar penyuluh pertanian tapi SK honor bukan penyuluh pertanian,” tuturnya.

Kata Harun peserta CPNS ataupun P3K dari luar Mubar agar 2 Minggu sebelum jadwal SKD sudah berada di Mubar guna melakukan karantina mandiri.

Untuk diketahui pendaftar formasi umum CPNS di Mubar sebanyak 4.204 dan yang lolos verifikasi berkas sebanyak 4.009. Sedangkan pelamar P3K sebanyak 82 dan yang lolos berkas sebanyak 40 orang.

Laporan : La Roni

Exit mobile version