Pelatihan Tematik, Bupati Konut Dorong Petani Memaksimalkan Lahan

Daerah95 Dilihat

Konawe Utara – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Utara (Konut) melalui Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Konut melaksanakan pelatihan tematik bagi kelompok tani perkarangan pangan lestari (P2L). Senin, 31 Mei 2021.

Kegiatan tersebut diselenggarakan dengan mengusung tema “Pemanfaatan Pekarangan Melalui Pekarangan Pangan Lestari (P2L) Untuk Mendukung Ketahanan Pangan Masyarakat di Masa Pandemi Covid-19 Menuju Konawe Utara yang Lebih Sejahtera dan Berdaya Saing”.

Hal tersebut dilaksanakan sebagai bentuk upaya mendukung pengembangan komoditas strategis pertanian di Kabupaten Konut.

Bupati Konut, H. Ruksamin mengatakan keuntungan yang akan didapatkan oleh petani serta pendapatan daerah yang besar jika masyarakat memanfaatkan program dan lahan pekarangan pertanian.

“Kalau didalam satu desa ada 25 orang masyarakat yang memanfaatkan pekarangan seluas 50×50 m2 dengan menanam cabai dengan hasil harga misalnya Rp. 20.000 per kilogram, dikalikan dengan jumlah desa sebanyak 159 desa, berarti kita mampu menghasilkan pendapatan sebanyak Rp. 993.750.000 pertiga bulan jika menghasilkan 25 kilogram pertiga bulan,” ucap H. Ruksamin saat melakukan perhitungan.

BACA JUGA :  Polemik Ruas Jalan Puusuli-Mandiodo, Wakil Ketua DPRD Konut : Perusahaan Wajib Tuntaskan Hak Warga Pemilik Lahan

H. Ruksamin menambahkan dengan memanfatkan hasil pertanian terutama di Kabupaten Konut, pastinya akan dapat mendorong perekonomian, lebih mandiri dan sejahtera.

“Ini gambaran perhitungannya yang rendah, nah coba bayangkan kalau kita menanam dengan memanfaatkan pekarangan yang ada. Pastinya akan dapat mendorong perekonomian,” tambahnya.

Selain kegiatan pelatihan, Pemkab Konut memberikan bantuan kepada masyarakat yang tergabung dalam kelompok tani sebesar Rp. 55.000.000 per kelompok yang akan dikelola oleh kelompok tani.

BACA JUGA :  Sejumlah Kader DPC Partai Gerindra Dukung Ikbar-Abuhaera di Pilkada Konut

Kelompok-kelompok tani yang mengikuti pelatihan dan menerima bantuan langsung yakni:
1. Kelompok Tani Kapumoleba dari Desa Walalindu Kec. Asera
2. Kelompok Tani Meronga-ronga dari Desa Otipulu Kec. Wawolesea
3. Kelompok Tani Konasara dari Desa Andumowu Kec. Lasolo
4. Kelompok Tani Mepokoaso dari Desa Longeo Utama Kec. Asera
5. Kelompok Tani Samaturu Desa Otole Kec. Lasolo
6. Kelompok Tani Kartini Mandiri Desa Watuwula Kec. Lembo
7. Kelompok Tani Putri Konasara Desa Lamparinga Kec. Wiwirano
8. Kelompok Tani Mawar Kelurahan Tinobu Kec. Lasolo

Komentar