KONAWE UTARA – Bupati Konawe Utara Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultr), Ruksamin bertemu dengan pimpinan PT OSS Mr Yin di salah satu tempat Kota Kendari untuk menindaklanjuti hasil kesepakatan pada rapat di kantor Bupati, Selasa kemarin 20 April 2021.
Dalam pertemuan kedua pimpinan itu, Bupati Ruksamin dan Mr Yin sepakat pihak PT OSS segera melakukan langkah-langkah konkrit untuk mengantisipasi adanya pencemaran debu batu bara dan akan ditinjau serta dilaporkan perkembangannya setiap akhir bulan.
Kemudian persoalan tenaga kerja akan dilakukan perekrutan melalui Pemeritah Daerah Konawe Utara. Sedangkan jalan batas Morosi (Konawe) dan Tobi meita (Konut) jalur alternatif akan segera di beton dan diperlebar sampai ujung jembatan Tobi Meita dan akan di mulai pembangunan pada bulan Juli 2021.
Kemudian pihak PT OSS dan Virtu akan senantiasa berpartisipasi pada kegiatan religi di Konawe Utara seperti menyiapkan hewan kurban di Hari Raya.
Bupati Ruksamin mengatakan, semua langkah-langkah diatas diambil dalam rangka menjawab keresahan warga, khususnya warga Kecamatan Motui.
“Terkait limbah debu batu bara, kami mengharapkan agar masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi dengan isu yang ada. Kami sudah berbuat, masalah debu Insya Allah terus dipantau penanganannya,” harapnya, Kamis 22 April 2021.
Laporan : Mun