Site icon KonasaraNews.com

Dampingi Ruksamin Dipilkada Konut, Abu Haera : Disisa Umurku Kuabdikan Diri Membangun Daerah

Ketgam : Cawabup Abu Haera saat menyampaikan orasi politiknya pada kampanye paslon nomor urut 02. Foto : KNews.com

Konasaranews.com, Konut – Calon Wakil Bupati Abu Haera bertekad memenangkan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra), bersama Ruksamin pada tanggal 9 Desember 2020.

Tekad yang bulat bukan tanpa alasan, jika melihat pengalaman kerja yang dimiliki. Sosok Abu Haera tidak diragukan lagi eksistensinya membangun daerah ini.

Bagi Abu Haera, 37 tahun menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) adalah modal besar dalam membangun Bumi Oheo menuju sejahtera dan bedaya saing.

Sejak diangkat menjadi ASN, Abu Haera memulai kariernya sebagai seorang guru biasa. Setelah itu pernah menjadi KCD Diknas, Camat Wiwirano 4 tahun.

“Setelah mekar Konut, saya pernah menjadi Kabag Pembangunan Sekretariat Pemkab Konut. Jadi kalau bicara pembangunan di Konut, saya juga pernah terlibat langsung,” kata Abu Haera disetiap kampanye Paslon Ruksamin-Abu Haera.

Tak sampai disitu, dirinya pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pendapatan (Dispenda). Makanya soal pengelolaan PAD pihaknya tidak perlu belajar lagi, karena ilmunya telah dia ketahui.

“Kalau urus sekolah, saya juga pernah menjadi Kepala Dinas Pendidikan. Bagaimana peningkatan mutu pendidikan di Konut tidak perlu diragukan,” ujarnya.

Berbicara mengatur pemerintahan dan pegawai di Bumi Oheo. Figur Abu Haera tidak perlu dipertanyakan, karena dirinya pensiun sebagai ASN di jabatan Sekda.

Kata Abu Haera, dirinya termotivasi mendampingi Ruksamin sebagai Calon Bupati periode 2021-2026 karena program kerja Ruksamin di periode pertamanya benar-benar bersentuhan dengan masyarakat.

“Saya sudah niatkan di sisa umur saya. Seluruh jiwa raga saya. Saya sudah wakafkan untuk mengabdikan diri kepada daerah,” imbuhnya.

“Saya bukan mau cari nama atau popularitas seperti calon lain. Sukses membangun Konut, jika kelak saya meninggal dunia, itu akan menjadi amal jariah saya di akhirat. Biar begini saya juga sudah pernah merasakan namanya kaya,” sambungnya.

Menurut Abu Haera, program Ruksamin diperiode pertamanya tinggal dilanjutkan. Seperti, beasiswa pendidikan, BPJS Kesehatan, pertanian, ketahanan pangan dan perikanan.

“Pembangunan ibu kota semua sudah kita siapkan. Habis dilantik kami langsung kerja. Kami bukan janji tapi Ruksamin sudah membuktikan,” terangnya.

Program pro rakyat bukan isapan jempol, tambah Abu Haera, pasalnya dirinya bersama Cabup Ruksamin dengan akronim RABU didukung oleh 13 anggota DPRD dari 20 kursi.

Belum lagi, di Pemprov Sultra, paslon nomor urut 02 itu juga didukung oleh Gubernur Sultra dari Partai Nasdem dan Wakil Gubernur sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan.

“Di pusat kami punya banyak Menteri. Program yang kami ajukan di sana pasti mudah direalisasikan. Kemudian di sini, kalau ada usulan masyarakat di DPRD pasti menyetujui karena kita ada 13 kursi,” tutup Cabup nomor urut 02 itu.

Untuk diketahui, Paslon Ruksamin-Abu Haera didukung oleh Partai Golkar, Nasdem, PDI Perjuangan, Gerindra dan PBB.(cr1)

Exit mobile version