Site icon KonasaraNews.com

Survei RABU Unggul 72 Persen, Ir. Safrin: Jangan Ragu Pilih Ruksamin-Abuhaera

Ketgam: Ketua DPD II Golkar Konut, Ir Safrin bersama Calon Bupati Konut, Ruksamin didampingi Ketua Tim Pemenangan Paslon RABU, H. Sudiro saat kampanye terbatas di Desa Punggomosi Kecamatan Asera. Foto, KNews.

Konut,- Hasil survei yang diturunkan partai Golongan Karya (Golkar) pada pasangan calon Ruksamin-Abuhaera di Pilkada Konut unggul 72 persen, dibandingkan dengan paslon lain.

“Survei terakhir pada awal bulan Oktober menunjukkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Ruksamin-Abu Haera (Rabu) menang dengan perolehan suara 72,8 persen,”ujar Ketua DPD II Golkar Konut, saat kampanye terbatas di Desa Punggomosi Kecamatan Asera, (15/10/2020).

Safrin menuturkan tingginya survei paslon Rabu, sebagai representatif kepuasan masyarakat terhadap kinerja Ruksamin sebagai bupati Konut.

“Masyarakat menilai, Ruksamin paham dengan kebutuhan masyarakat, seperti pemberian BPJS dan pemasangan KWH secara gratis. Olehnya Saprin tidak heran dengan hasil survei yang dilakukan internal partainya,”ujar anggota DPRD Konut itu.

Safrin berpandangan, figur Ruksamin merupakan tokoh politik yang eksistensinya sudah tak diragukan lagi. Pandangan itu, bukan tanpa alasan. Melainkan figur Ruksamin mampu membawa Konut hingga level nasional.

“Saya punya keyakinan Ruksamin adalah figur tangguh dalam petarungan politik. Tentunya, jaringan yang dimiliki Ruksamin ditingkat nasional dan koalisi partai politik besar yang menopangnya dapat membawa program yang dirasakan masyarakat diperiode kedua,”ujar Safrin.

Ketua BPP DPRD Konut itu menepis isu ganti bupati yang digaungkan kubuh seblah, akan mentah dengan sendirinya, dengan kinerja Ruksamin yang teruji dan terukur.

“Yang mau diganti, wakil bupati bukan bupati. Makanya, kita hadirkan Abuhaera sebagai pengganti wakil bupati. Karena sosok Abuhaera dengan latar belakang mantan birokrasi tulen dapat membawa kesejukan dalam koaliasi politisi dan birokrasi yang berujung pada kesejahteraan masyarakat,”pungkasnya. (Cr2)

Exit mobile version